Bhabinkamtibmas Kelurahan Nungga Laksanakan Cooling System Pasca Pemungutan dan Penghitungan Suara

Kota Bima, NTB (29/11/2024) – Bhabinkamtibmas Kelurahan Nungga Polsek Rasanae Timur, Polres Bima Kota, Aipda Herman, melaksanakan kegiatan Cooling System pasca pemungutan dan penghitungan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Kegiatan ini berlangsung pukul 10.30 WITA di wilayah Kelurahan Nungga, Kecamatan Rasanae Timur, Kota Bima.

Kapolres Bima Kota, AKBP Yudha Pranata, S.I.K., S.H., melalui P.s Kasubseksi Pidm Sie Humas Polres Bima Kota, Aipda Nasrun, S.H., menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) sekaligus merespons laporan dari warga setempat.

Read More

Dalam kegiatan tersebut, Aipda Herman memberikan imbauan kepada masyarakat untuk terus menjaga kerukunan, memelihara kondusifitas wilayah, serta mempererat silaturahmi. Ia juga mengajak masyarakat untuk menjauhi hal-hal yang dapat memicu konflik, seperti isu-isu provokatif, penyalahgunaan narkoba, dan konsumsi minuman keras (miras).

“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas dan menghindari tindakan yang dapat memicu konflik. Mari kita ciptakan suasana yang aman, damai, dan harmonis,” ujar Aipda Herman.

Selain memberikan imbauan, Bhabinkamtibmas juga melakukan pendekatan dialogis dengan masyarakat binaan untuk mendengarkan aspirasi serta memberikan solusi terhadap permasalahan yang muncul di tengah masyarakat.

Kapolres Bima Kota menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah pasca pelaksanaan Pilkada 2024. “Langkah proaktif seperti ini sangat penting untuk menjaga situasi tetap kondusif dan memperkuat hubungan antara Polri dengan masyarakat,” kata Aipda Nasrun.

Polres Bima Kota terus berkomitmen untuk memastikan keamanan di seluruh tahapan Pilkada. Seluruh personel, termasuk para Bhabinkamtibmas, diinstruksikan untuk selalu hadir di tengah masyarakat guna menciptakan rasa aman dan nyaman.

Dengan kehadiran Polri yang aktif, diharapkan masyarakat dapat merasa lebih tenang dan mendukung upaya bersama dalam menjaga stabilitas di wilayah hukum Polres Bima Kota.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *