Sambut Bulan Ramadan Polres Lombok Tengah Gelar Bhakti Religi di Praya Barat Daya

Lombok Tengah (NTB) – Menyambut bulan suci Ramadan, Polsek Praya Barat Daya Polres Lombok Tengah menggelar kegiatan Bhakti Religi di salah satu Masjid di Desa Ungga Kecamatan Praya Barat Daya, Jumat (28/2).

Dalam kegiatan tersebut, Polsek Praya Barat Daya bersama masyarakat setempat melakukan gotong royong membersihkan lingkungan masjid. Selain itu, sebagai bentuk kepedulian Polsek Praya Barat Daya juga menyerahkan bantuan berupa alat-alat kebersihan kepada pengurus masjid guna mendukung kebersihan dan kenyamanan jamaah dalam menjalankan ibadah selama bulan Ramadan.

Kapolsek Praya Barat Daya IPTU Dahmanto, SH menyampaikan bahwa kegiatan Bhakti Religi ini merupakan bentuk kepedulian Polres Lombok tengah serta upaya dalam mendukung masyarakat menjalankan ibadah dengan nyaman dan khusyuk selama bulan suci ramadan.

“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami kepada masyarakat, khususnya dalam menyambut bulan suci Ramadan. Kami berharap, dengan adanya gotong royong ini, masjid menjadi dapat lebih bersih dan nyaman bagi jamaah saat melaksanakan ibadah pada bulan suci ramadan,” ujar IPTU Dahmanto.

Dahmanto menyampaikan dalam kegiatan tersebut pihaknya bersama masyarakat bergotong – royong melakukan pembersihan di sekitar area masjid, mulai dari area dalam masjid, termasuk jendela dan karpet. selain itu tempat wudhu, toilet dan halaman sekitar masjid juga dibersihkan.

”Tujuan kami hanya satu untuk memberikan kenyamanan bagi masyarakat untuk beribadah terutama saat dipakai untuk sholat tarawih pertama pada bulan yang mulia ini,” terangnya.

Masyarakat setempat menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi kepedulian Polsek Praya Barat Daya Polres Lombok Tengah dalam mendukung kebersihan tempat ibadah. Salah satu pengurus masjid mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan.

“Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Kapolres Lombok Tengah yang telah peduli terhadap kebersihan masjid kami. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut sehingga masyarakat ikut tergerak dan peduli terhadap kebersihan tempat ibadah,” ujarnya.

Bhakti Religi ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk terus menjaga kebersihan lingkungan, khususnya di tempat ibadah, demi menciptakan suasana yang nyaman tidak hanya di bulan ramadan tetapi didalam kehidupan sehari-hari.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *